Banyuwangi || Transisinews – Dalam operasi pengamanan serta pengawasan kawasan kedatangan dan keberangkatan penumpang yang berangkat dari Bandara Internasional Blimbingsari yang terbang ke Jakarta serta kedatangan penumpang dari Jakarta yang mendarat di Banyuwangi di era penerapan PPKM level 1.
Kegiatan yang berlangsung pada hari Jum’at, 2/9 pada pukul 07.15 Wib-selesai. Adapun kegiatan dalam rangka melakukan pamwas bersama dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada penumpang yang berada di kawasan Bandara Internasional Blimbingsari.
Dalam kegiatan Pamwas bersama Kanit Pos Satpolairud Blimbingsari Bripka Romi Eka Pranata bersama 2 personil Polsubsektor Bandara sektor Rogojampi, 8 personil Avsec AP ll Bandara Blimbingsari, 2 personil Kodim 0825 (Protokoler), 1 personil LANAL Banyuwangi, 2 personil Dishub Banyuwangi dan 4 personil KKP (kesehatan) bandara Banyuwangi.
Romi menjelaskan kegiatan panwas dengan sasaran pertama menyasar kedatangan penumpang dengan pesawat Batik Air (Airbus A320) ID 6590 yang landing pada pukul 07.38 Wib dengan rute penerbangan Jakarta (CGK) – Banyuwangi (BWX) dengan manives jumlah penumpang sebanyak 113 orang dengan pantauan penumpang TKI : Nihil dan VIP/CIP : Nihil.
Selain itu panwas juga memantau penumpang yang akan keberangkatan menggunakan pesawat Batik Air (Airbus A320) ID 6591 yang Take Off dari Bandara Internasional Blimbingsari pada pukul 08.36 Wib dengan rute penerbangan dari Banyuwangi (BWX) – Jakarta (CGK) dengan jumlah manives penumpang 126 orang dengan pantauan TKI : Nihil dan VIP / CIP : NIHIL.
Pengamanan dan pengawasan (pamwas) kawasan Bandara terpantau sebanyak 239 orang dalam giat bersama yang di lakukan dengan rincian 113 orang datang dari jakarta ke Banyuwangi dan 126 orang meninggalkan Banyuwangi melalui Bandara Internasional Blimbingsari serta kegiatan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat dalam memutus mata rantai covid-19.
Pewarta : Putra