Surabaya || Transisinews – Memperingati hari spesial yang dijadikan momen sebagai hari Ibu, kali ini Aliansi Madura Indonesia menggelar acara tasyakuran bersama yang digelar secara meriah di kantor sekretariat jalan Sulawesi no 56 Surabaya.
Tentunya momen yang menghadirkan canda tawa ini, mampu melepas sejenak masalah dan persoalan yang kini tengah disoroti oleh organisasi AMI.
Bahkan, yang paling mencolok diantara yang lain adalah ketua umum Aliansi Madura Indonesia yakni Baihaki Akbar, S.E.,S.H yang terkenal garang nan tegas saat menyoroti sebuah persoalan, baik saat audensi maupun orasi.
Ternyata selama ini, meskipun ketua umum AMI yang dijuluki Panglima Harimau, ternyata memiliki satu kunci keberhasilan dan kesuksesan di balik kepemimpinannya dalam berorganisasi yakni istri tercintanya.
Dirinya juga nampak sedikit malu malu saat mengucapkan selamat hari ibu di depan rekan rekan pengurus AMI, beda sekali saat menggelar orasi di jalanan.
“Terimakasih ma, selama ini sudah menjadi pendamping dalam hidupku, dan menjadi mama yang baik bagi putra putriku, kayaknya aku lemah tanpamu,” bisik Baihaki (22/12) sembari tersipu malu saat memberikan bingkisan rindu buat sang istri.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Ibu Ketum AMI juga memberikan sedikit ucapan atas apa yang telah diberikan oleh suaminya.
“Sama sama Pa, aku akan senantiasa menemanimu baik dalam suka maupun duka,” tandas Ibu ketum AMI sembari berbisik pula.
Melihat hal tersebut, sontak membuat seluruh jajaran pengurus DPP AMI tertawa terbahak-bahak, bagaimana tidak, ternyata selama ini Panglima Harimau yang terkenal akan bicaranya yang keras nan tegas, baru kali ini terlihat berbisik dan tersipu malu. (tim)